Manfaatkan Sumber Daya Lokal, Kaliorang Siapkan Industri Air Minum Kemasan di Desa Selangkau
Bujurnews, Kutim – Pemerintah Kecamatan Kaliorang, Kutai Timur, terus mendorong pemanfaatan sumber daya lokal melalui rencana pengembangan produksi air minum dalam kemasan di Desa Selangkau.
Program ini diproyeksikan menjadi langkah strategis untuk memperkuat layanan air bersih sekaligus membuka peluang usaha bagi masyarakat.
Salah satu potensi yang akan dioptimalkan adalah sumur yang selama ini belum dimanfaatkan.
Pemerintah menilai sumur tersebut memiliki kualitas air yang memadai dan dapat menjadi sumber produksi air minum secara berkelanjutan.
Upaya ini diharapkan dapat menjawab kebutuhan dasar warga sekaligus memperkuat ketahanan ekonomi desa.
Camat Kaliorang, Rusnomo, mengungkapkan bahwa program ini sebenarnya telah direncanakan untuk berjalan tahun ini.
“Karena adanya efisiensi anggaran, pelaksanaannya dialihkan ke tahun depan,” ujarnya.
Ia menegaskan bahwa pihaknya tetap berkomitmen menjalankan kegiatan tersebut sesuai target yang telah ditetapkan.
Rusnomo juga menambahkan,
“Mudah-mudahan tahun depan bisa terlaksana dengan baik.”
Menurutnya, pemanfaatan sumber daya lokal adalah kunci peningkatan pelayanan publik di tingkat kecamatan.
“Ini bagian dari upaya kita meningkatkan layanan air bersih sekaligus memanfaatkan potensi desa,”tuturnya.
Rencana ini telah diajukan ke Bappeda Kutai Timur untuk mendapatkan dukungan perencanaan dan penganggaran. Prosesnya akan dilakukan secara bertahap agar mekanisme produksi, distribusi, hingga pengawasan kualitas air dapat berjalan efektif.
Selain memberikan akses air bersih yang lebih mudah, program ini juga dipandang sebagai peluang ekonomi baru bagi warga setempat.
Masyarakat dapat terlibat dalam kegiatan produksi, pemasaran, hingga distribusi air minum dalam kemasan, yang pada akhirnya berpotensi meningkatkan pendapatan desa.
Dengan adanya rencana ini, Pemerintah Kecamatan Kaliorang berharap Desa Selangkau dapat memanfaatkan sumber daya alam secara optimal.
Langkah tersebut sekaligus diharapkan menjadi tonggak penting dalam mendorong kesejahteraan masyarakat melalui inovasi berbasis potensi lokal. (Adv/ma/ja)




