Kodim 0909/Kutai Timur Melalui Koramil Jajarannya Berikan Bantuan Pada Penderita Stunting.
Bujurnews – Sangatta Utara , Kodim 0909/Kutai Timur melalui Koramil jajaran di bawahnya terus bekerja tidak kenal waktu dan tempat dalam membantu pemerintah pusat maupun pemerintah daerah dalam melakukan penanganan stunting salah satunya adalah pemberian bantuan kepada penderita stunting yang ada di wilayah Koramil 0909-01 Sangatta khususnya Desa Sangatta Utara melalui Babinsa Sangatta Utara Serda Bintang mendatangi dari rumah ke rumah di dampingi oleh bidan puskesmas dan Dinas Kesehatan ujar Babinsa.
Babinsa Serda Bintang mewakili Danramil Sangatta Kapten Inf Arif Safardiyatno menegaskan bahwa kami jajaran TNI AD khususnya Kodim 0909/KTM melalui Koramil Koramil berkomitmen terus memberikan dukungan dan bantuan kepada para penderita stunting yang ada di wilayah sekitar kami sebagai salah satu upaya kami dalam membantu anak anak tersebut yang kekurangan gizi jelas Babinsa.
Selanjutnya kami berharap bahwa apa yang kami lakukan ini mungkin tidak seberapa tapi besar harapannya dapat membantu anak ataupun keluarga penderita stunting untuk tetap semangat bahwa mereka tidak sendiri dan juga kami menggugah kepada warga masyarakat mungkin yang mempunyai kelebihan untuk dapat kiranya berkontribusi bagi anak penderita stunting maupun pada keluarga mereka sehingga dapat meringankan beban mereka tegas Serda Bintang.