Danramil 0909-03 Muara Wahau Berikan Penyuluh Bahaya Narkoba Kepada Warga Masyarakat.
Bujurnews, Kutai Timur – Satgas TMMD ke 117 Kodim 0909/Kutai Timur terus berupaya membantu pemerintah pusat maupun pemerintah daerah dalam mengatasi berbagai permasalahan semisal permasalahan narkoba yang sudah sangat meresahkan.
Melalui penyuluhan bahaya narkoba Satgas TMMD ke 117 ikut berpartisipasi memberikan penyuluhan dan himbauan kepada warga masyarakat mulai dari anak anak sampai orang dewasa bahwa narkoba sangat merusak sendi sendi kehidupan,oleh karena itu kita perlu tahu apa akibat yang di timbulkan dari narkoba tersebut ujar Danramil Muara Wahau Kapten Arh Asep Supriyatna saat memberikan penyuluhan dan himbauan bahaya narkoba yang di laksanakan di Gedung BPU Desa Suka Maju Kecamatan Kongbeng Kabupaten Kutai Timur.
Lebih lanjut Danramil Kapten Arh Asep Supriyatna berharap melalu penyuluhan ini masyarakat agar dapat memahami dan menjaga anak anaknya dari pergaulan bebas serta membatasi kehidupan diluar jika memang bukan tugas belajar dan perlu adanya pengawasan dari pihak orang tua sebagai guru di rumah serta pengawas penggunaan hp yang saat ini memang sudah era di gitalisasi sehingga perlu peningkatan pengawasan penggunaan tegasnya.
Hadir dalam acara penyuluhan narkoba selain Danramil 0909–03 Muara Wahau Kapten Arh Asep Supriyatna hadir juga k
pelaksana hari BNK Kutai Timur Sarwono Hidayat ,para siswa siswi SD ,warga masyarakat Desa Suka Maju dan undangan.