Semarakkan HUT RI ke 78, DWP Kutim Gelar Senam dan Berbagai Lomba-lomba
Bujurnews, Kutai Timur – Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kabupaten Kutai Timur (Kutim) semarakkan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) ke 78 dengan berbagai kegiatan menarik. Mulai dari senam bersama, jalan sehat hingga berbagai lomba.
Selain itu, panitia juga menyediakan doorprize dengan berbagai hadiah menarik. Kegiatan diawali dengan senam bersama yang dipusatkan di Halaman Gedung Wanita, dilanjutkan dengan jalan sehat di seputaran Kantor Pemkab Kutim, kemudian lomba di Halaman Rumah Jabatan (Rujab) Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Kutim, Kawasan Perkantoran Bukit Pelangi Sangatta, Kamis (10/08/2023).
Penasehat DWP Kutim Ny Siti Robiah Ardiansyah dalam kesempatan ini, mengapresiasi kegiatan yang diinisiasi Ketua DWP Kabupaten Kutim tersebut.
Menurutnya kegiatan-kegiatan seperti itu, harus dikembangkan guna meningkat silaturahmi antara pengurus dan anggota DWP.
“Ini merupakan salah satu kebaikan yang harus kita kembangkan yaitu bersilaturahmi. Jadi Ketua DWP Kutim ini telah berinisiatif untuk mengumpulkan semua DWP yang ada di lingkungan Pemkab Kutim, supaya saling silaturahmi dan saling mengenal dan juga saling bekerjasama,” tutur Ny Siti Robiah yang juga Ketua TPP PKK Kabupaten Kutim ini.
Dalam kesempatan ini, ia juga mengapresiasi DWP Kabupaten Kutim, yang setiap bulannya melaksanakan kegiatan pengajian, senam bersama dan lainnya.
Untuk itu, ia berharap kepada semua DWP yang di lingkup Pemkab Kutim untuk selalu berpartisipasi dalam setiap kegiatan-kegiatan DWP Kutim karena sangat positif.
“Saya harap kalau yang mengadakan (kegiatan) kabupaten, semestinya juga banyak yang mengikutinya. Karena PD ini banyak, sehingga harapnnya semua bisa ngumpul dan bisa saling bersilaturahmi, saling menguatkan, saling menasehatkan juga diantara kita. Jangan sampai sampai ada hal yang tidak baik di lingkungan kita, kita biarkan saja,” imbuhnya.
Lebih jauh Ia menambahkan, dengan seling bertemu dan saling mengenali, maka akan saling mendekat dan mudah untuk saling menasehati satu dengan yang lainnya.
“Semoga DWP Kutim ini selalu kompak selalu melaksanakan kegiatan yang positif dan seluruh anggotanya bisa ikut serta atau berpartisipasi,” tutupnya.(Adv/Dd/Ja)