TNI

Babinsa Saka Koramil 0909-02 Sangkulirang Harap Pemilihan Kepala Desa Antar Waktu Berjalan Kondusif

Bujurnews, Sangkulirang – Babinsa sebagai ujung tombak satuan kewilayahan mempunyai tugas dan fungsi melakukan pembinaan dan pengawasan terhadap wilayahnya termasuk dalam melakukan pengawasan jalannya rapat pemilihan kepala Desa antar waktu Desa Saka Kecamatan Sangkulirang dengan menghadiri pelaksanaan rapat yang dilaksanakan di gedung BPU Desa Saka Kecamatan Sangkulirang Kabupaten Kutai Timur ungkap Peltu Dedy Suhartoyo.

Dalam kesempatan tersebut Babinsa Peltu Dedy Suhartoyo menegaskan bahwa semua panitia harus berkerja sesuai dengan tugas dan fungsi masing-masing dalam mensukseskan pelaksanaan pemilihan pergantian kepala desa antar waktu nanti benar benar dapat menghasilkan pemimpin yang amanah dan sesuai dengan harapan masyarakat desa jelas Babinsa.

Selain itu juga Babinsa menekankan kepada semua pihak untuk bersama sama menjaga keamanan dan kondusifitas wilayah mulai dari tahapan pemilihan sampai dengan tahap pengumuman pemenang pemilihan kepala desa serta pasca pemilihan, semua itu tidak lain hanya untuk kemajuan Desa yang kita cintai ini jelasnya

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button