Bujurnews – Partai PDI Perjuangan Kutai Timur secara resmi telah membuka pendaftaran bagi yang ingin maju sebagai kepala daerah. Hal itu Berdasarkan surat keputusan DPC PDIP Kutai Timur Nomor : 020/KPTS/DPC.13.05/III/2024.
Ketua DPC PDIP Kutai Timur, Agiel Suwarno mengatakan Pendaftaran tersebut dibuka pertanggal 1 April sampai – 15 Mei 2024 mendatang dan akan diketua oleh Faisal Rachman untuk melakukan penjaringan calon kepala daerah.
“Mereka bekerja beradasarkan keputusan, dewan pimpinan cabang (DPC), mulai tanggal 1 besok sudah boleh melakukan penjaringan,” ujarnya.
Agiel juga melanjutkan bahwa partai PDIP akan berkoalisi dengan partai lainnya namun Partai PDIP juga masih mencoba melihat peta politik kedepannya.
“Dan mungkin nanti disepakati juga, kita nanti akan berkoalisi dengan siapa. Mudah-mudahan dalam penjaringan ini nanti petanya kelihatan,” pungkasnya (30/03/2024).
Ketua Tim Penjaringan, Faisal Rachman berharap para kader dan tokoh masyarakat yang berprestasi bisa maju bersama dengan cara mendaftar melalui PDIP Kutai Timur.
“Kami berharap kader-kader, tokoh masyarakat yang berprestasi bisa mencalonkan diri melalui partai PDIP,” pungkasnya.
Ia juga melanjutkan bahwa kini Partai PDIP Kutai Timur miliki modal yang cukup untuk mengikuti kontestasi Pilkada dengan adanya 3 kursi di DPRD Kabupaten Kutai Timur 2024.
“Dan PDIP di tahun ini masih ada 3 kursi, dan kursi tersebut sebagai modal kita untuk berkomunikasi dengan partai-partai lain dan bertarung di pilkada nanti,” tegasnya.
Faisal juga mengatakan bahwa kini perintah DPP, PDIP untuk mengratiskan bagi para calon kepala daerah yang ingin maju melalui perahunya.
“Dan yang perlu disampaikan juga bahwa dalam pendaftaran tidak dipungut biaya yaitu gratis, jadi bagi yang ingin mendaftarkan tidak diperkenankan untuk mengeluarkan biaya dan ini perintah langsung dari Dpp,” tutupnya (Mar/ja)