Hadiri Tabliq Akbar, Wabup Kasmidi Ajak Masyarakat Sebarkan Kebaikan dan Kesejukan
Bujurnews, Kutai Timur – Wakil Bupati Kutai Timur menghadiri acara Tabliq Akbar yang diselenggarakan pada Sabtu (25/5/2024) malam di Halaman Masjid Besar Ar-Rahmah Sangkulirang. Acara ini menampilkan ceramah dari Al Habib Mustofa, seorang ulama kharismatik dari Martapura, Kalimantan Selatan.
Acara ini juga dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, termasuk Wakil Bupati Kasmidi Bulang, Ketua DPRD Kutim Joni, anggota DPRD M Ali dan Hasna, serta Camat Sangkulirang Rahmad beserta jajarannya. Selain itu, para kepala desa, ketua dan anggota BPD, serta undangan lainnya turut hadir dalam kesempatan tersebut.
Dalam sambutannya, Wakil Bupati Kasmidi mengungkapkan bahwa ide untuk mengadakan Tabliq Akbar ini muncul dari diskusi dan kerinduan akan hadirnya ulama besar di Kutim yang dapat memberikan kesejukan dan kebaikan kepada masyarakat.
“Inilah yang kita inginkan, kehadiran alim ulama yang menyebarkan kebaikan dan kesejukan kepada kita semua. Yakinlah, dengan seringnya mengadakan kegiatan seperti ini, tali silaturahmi akan tetap terjaga,” ujar Kasmidi.
Lebih lanjut, Wabup Kasmidi menekankan pentingnya menjaga kedamaian dan kebersamaan, terutama dalam tahun politik seperti sekarang ini. Ia menegaskan bahwa perbedaan pendapat atau pilihan adalah hal yang biasa dalam demokrasi.
“Mari selalu kita jaga silaturahmi bersama, karena kesejukan dan kedamaian pasti jauh lebih berharga dan lebih nikmat dari pada saling menonjolkan ego, apalagi sampai terjadi perpecahan,” pesan Kasmidi kepada seluruh hadirin.
Acara Tabliq Akbar ini diharapkan dapat menjadi momentum untuk memperkuat tali persaudaraan dan memupuk rasa kebersamaan di antara masyarakat Sangkulirang, sehingga tercipta lingkungan yang harmonis dan damai.(adv/adl/ja)