Retno Marsudi Sampaikan Salam Perpisahan di Akhir Masa Jabatan sebagai Menlu
Bujurnews – Menteri Luar Negeri Indonesia, Retno Marsudi, menyampaikan ucapan terima kasih kepada Komisi I DPR RI di penghujung masa jabatannya, setelah sepuluh tahun memimpin diplomasi Indonesia. Pada Kamis (6/9), dalam rapat kerja bersama Komisi I DPR RI di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Retno mengungkapkan rasa syukur atas dukungan yang diberikan oleh Komisi I selama ia menjabat.
“Kita masih akan berjumpa lagi, Insyaallah satu kali lagi. Tapi, pertemuan hari ini merupakan salah satu yang terakhir. Dari lubuk hati yang paling dalam, saya mengucapkan terima kasih banyak,” kata Retno dengan penuh emosional.
Dalam sambutannya, Retno Marsudi menyoroti bahwa sepuluh tahun terakhir merupakan periode yang penuh tantangan bagi Indonesia. Ia menyebut berbagai krisis global yang dihadapi, seperti pandemi Covid-19, konflik internasional, dan ancaman perubahan iklim, yang mempengaruhi dunia dan Indonesia.
Menjelang pergantian kepemimpinan nasional, Retno menyampaikan apresiasi atas kerja sama erat yang terjalin dengan Komisi I DPR RI selama masa jabatannya. Ia juga mengakhiri sambutannya dengan salam perpisahan yang hangat, menegaskan bahwa meskipun hubungan kerja akan segera usai, ikatan persaudaraan tetap terjalin selamanya.
“Saya, Retno Marsudi, akan selalu menjadi saudara dan teman dari ibu/bapak sampai kapan pun. And I love you all. Matur nuwun sanget,” ucapnya, disambut dengan tepuk tangan para hadirin.
Ucapan tersebut menjadi momen emosional di penghujung masa jabatan Retno Marsudi, yang telah memimpin diplomasi Indonesia dengan keteguhan dan komitmen tinggi. (/ape)