Wakili Danramil Babinsa Bengalon, Serka Rudi Hartono Ikuti Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda Ke-96
Bengalon – Serka Rudi Hartono dari Babinsa Sepaso, Kecamatan Bengalon Koramil 0909-06 Bengalon sempatkan ikuti upacara peringatan hari sumpah pemuda ke-96 yang dilaksanakan di lapangan Kecamatan Bengalon, Kabupaten Kutai Timur pada Senin (28/10/2024).
“Peran pemuda saat ini sangat vital sebagai penggerak utama pembangunan bangsa dari segala aspek yang akan membawa bangsa ini menjadi bangsa yang mandiri dan jaya di masa yang akan datang,” ucapnya di saat selesai mengikuti upacara.
Lebih lanjut, Babinsa Serka Rudi Hartono menegaskan bahwa pemuda adalah generasi penerus bangsa yang punya peran strategis dalam membangun generasi generasi yang tangguh dalam menghadapi kemajuan zaman di era yang serba digital.
“Pemuda harapan bangsa harus bisa menjadi pelopor dalam menyaring, menangkal berita hoaks yang dapat memberikan dampak tidak baik bagi kehidupan berbangsa dan bernegara,” jelasnya.
Hadir pula dalam upacara tersebut: Plt. Camat Bengalon diwakili Sekcam Permana Lestari S. Pd., Kapolsek Bengalon, Iptu Mohamad Yazid, S.H., M.H., Ketua PP PAC Kecamatan Bengalon, Abdul Karim, Ka BLUD UPT PKM Sepaso, H. Imron, SKM, mewakili Camat Bengalon Kasi PMD Anton Siswanto serta peserta upacara dan tamu undangan. (ape)