Danramil 0909-07 Teluk Pandan Hadiri Musrenbang Kecamatan

Teluk Pandan, Kodim 0909/Kutai Timur melalui Koramil jajaran terus meningkatkan kemanunggalan TNI Rakyat dan bersinergi dengan semua pihak dalam mewujudkan situasi dan kondusifitas wilayah agar tetap terjaga dan aman melalui berbagai macam kegiatan salah satunya dengan menghadiri kegiatan musyawarah perencanaan pembangunan tingkat Kecamatan Teluk Pandan ungkap Danramil 0909-07 Teluk Pandan Lettu Kav Hani Akhiat saat berkesempatan memberikan sambutan pada acara Musrenbang Kecamatan Teluk Pandan yang di laksanakan di BPU Teluk Pandan pada hari Senin tanggal 10 Februari 2025.
Lebih lanjut Danramil menjelaskan bahwa Musrenbang Kecamatan ini adalah sebagai wadah dalam menyampaikan program program dari tingkat bawah atau tingkat desa untuk di tindak lanjuti di tingkat Kecamatan dan akan berlanjut ke tingkat Kabupaten serta di setujui oleh pemerintah daerah untuk di laksanakan pengerjaannya.
Selain itu Musrenbang ini juga bertujuan untuk meningkatkan tali silaturahmi antar perangkat desa dan kecamatan dalam sama sama membangun desa maupun kecamatan yang kita cintai ini serta dapat meningkatkan kemanunggalan TNI Rakyat ujar Danramil dengan kita sering berinteraksi dengan para perangkat pemerintahan baik desa maupun kecamatan maka akan semakin memberikan dampak positif bagi TNI AD terkhusus Kodim 0909/Kutai Timur dan Koramil 0909-07 Teluk Pandan pungkasnya.