KotaKutim

Distribusi Air Bersih PDAM Gangguan, Ini Daerah yang Terdampak

Bujurnews, Kutai Timur – Direktur Utama (Dirut )Perusahaan Umum Daerah Air Minum (Perumdam) Tirta Tuah Benua Kutai Timur (Kutim), Suparjan mengumumkan adanya gangguan pelayanan air di wilayah pengaliran IPA Kabo, pada Rabu (15/11/2023).

Adanya pekerjaan drainase oleh Dinas Pekerjaan Umum menjadi penyebab utama bocornya pipa Dn 400 mm di Jl. Poros Kabo sebelum Mess PAMA.

Estimasi pekerjaan untuk penanganan kebocoran ini diperkirakan berlangsung dari hari Rabu 15 November 2023, pukul 12.00 Wita hingga Kamis 16 November 2023 pukul 12.00 Wita (24 jam).

Suparjan mengatakan selama penanganan kebocoran ini, aliran air akan terganggu dan tidak mengalir.

Adapun wilayah yang terdampak meliputi Poros Kiri dari Arah Kabo Jaya(wilayah kamp. Tator dan Jl. Dayung), Perum Swarga Bara Extension dan Jl. Hasanuddin. Hingga beberapa gang dan jalan lainnya di sekitarnya seperti Gg. Mushollah, Gg. Jeruk, Gg. Beo, Gg. Garuda, Gg. Baiturahim, Jl. Hidayatullah, Jl. Sulawesi, Jl. Margo Santoso, Jl. Sepakat, Gg. Masjid, Gg. Cempaka, Gg. Sahabat, Jl. Karya Etam, Jl. APT Pranoto, Gg. Belimbing, dan Wilayah Sangatta Lama.

“Kami mohon maaf atas ketidaknyamanan yang mungkin ditimbulkan selama periode gangguan ini. Tetaplah bersama kami dalam menghadapi situasi ini,” ungkapnya.(ma/ja)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button