TNI

Mewakili Danramil 0909-06 Bengalon Babinsa Sepaso Hadiri Rapat Koordinasi Membahas Penanganan Stunting.

Bengalon, Koramil 0909-06 Bengalon memiliki peran penting dalam peningkatan kesehatan masyarakat melalui sarana himbauan dan pendampingan yang di lakukan oleh para Babinsa di lapangan terhadap masyarakat yang memiliki kekurangan atau permasalahan dalam hal kesehatan khususnya pada Balita seperti pada saat ini Babinsa Sepaso Peltu Daud Pailing mewakili Danramil 0909-06 Bengalon saat menghadiri rapat koordinasi yang salah satunya adalah membahas permasalahan penanganan stunting yang ada di Wilayah Kecamatan Bengalon yang di selenggarakan di Gedung Serbaguna Desa Sepaso Kecamatan Bengalon Kabupaten Kutai Timur.

Babinsa Peltu Daud Pailing menyimpulkan bahwa masih terdata angka stunting ini sudah turun perlu adanya sinkronisasi data yang valid karena saat divalidasi di lapangan banyak alamat data yang tidak ditemukan dan animo kunjungan ke posbindu maupun posyandu masih sangat minim, sehingga harapannya ini menjadi prioritas langkah yang akan dilaksanakan untuk meningkatkan kunjungan bulan timbang di Posyandu.

Hadir dalam rapat koordinasi membahas stunting tersebut selain Babinsa Peltu Daud Pailing antara lain Titus dari Kabupaten Kutai Timur , H Imbron kepala puskesmas sepaso, Budi Yulidar Kades Sepaso Timur, Arif Mahendra Ketua BPD Desa Sepaso Timur,Sri Handayani Ketua PKK Desa Sepaso Timur,Seluruh Ketua RT Desa Sepaso timur dan perwakilan pihak perusahaan sekitar.

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button