KotaKutim

Kebakaran di Pasar Sangatta Lama, Hanguskan 5 Rumah Warga

Bujurnews, Kutai Timur – Terjadi kebakaran hebat di Pasar Sangatta lama tadi malam pukul 01.30 Wita. Kejadian itu menghanguskan lima rumahan warga di Desa Singa Geweh, Sangatta Selatan, Kabupaten Kutai Timur, Selasa (16/1/2024).

“Itu tepatnya di Desa Singa Geweh, Jalan Kampung Baru RT 10. Di sana itu ada lima rumah yang terdampak dan terdiri dari enam kepala keluarga, itu sekitar kalau tidak salah ada delapan belas jiwa,” ungkap Kadis Damkar dan Penyelamatan Kutim, Failu.

Failu menambahkan, setelah mendapatkan informasi, tim Damkar Kutim melakukan tindakan cepat menuju lokasi dan Setiba di lokasi kejadian petugas langsung menangani api yang semakin membesar.

“Api dengan cepat membesar dan melalap seisi rumah, lantaran bangun bangunan yang terbuat dari kayu,” ucapnya.

Dari kejadian tersebut tidak terdapat korban jiwa. Namun hingga saat ini, korban bencana tersebut melakukan pengungsian dirumah tetangga terdekat.

“Untuk penyebabnya kami belum tahu pasti karena tim dari kepolisian masih dalam proses investigasi, tetapi dugaan sementara itu merupakan arus pendek,” pungkasnya.

Adapun bantuan yang dibutuhkan saat ini berupa, pakaian, selimut, terpal, makanan siap saji, dan kelengkapan sekolah.“Dari data dilapangan itu ada tujuh pria dewasa, tujuh Perempuan dewasa, dua lansia, satu anak dibawah umur dan satu orang bayi,” jelasnya.(adl/ja)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button