Ragam

Babinsa Batu Ampar Wakili Danramil dalam Rapat Pembentukan Ketua dan Pengurus Ranting Pramuka

Batu Ampar – Koramil 0909-05 Muara Bengkal yang juga membawahi 2 kecamatan yaitu kecamatan Muara Bengkal dan kecamatan Batu Ampar, mempunyai peran penting dalam melakukan pembinaan terhadap generasi muda. Khususnya generasi muda Pramuka yang ada di kecamatan Batu Ampar.

Seperti kegiatan pembentukan ketua dan pengurus ranting pramuka periode 2022-2025 yang dihadiri oleh Babinsa Batu Ampar. Yang mana Koramil 0909-05 Muara Bengkal juga mempunyai saka, yaitu Saka Wira Kartika.

Pada kegiatan pembentukan ketua dan pengurus kwartir ranting Batu Ampar ini yang dilaksanakan di Kantor UPTD Dinas Pendidikan, Kecamatan Batu Ampar Kabupaten Kutai timur.

Babinsa Batu Ampar Sertu Purnomo memberikan beberapa arahan dan pesan kepada ketua terpilih dan pengurus.

“Agar nantinya benar-benar dapat berkerja demi peningkatan kemajuan kwartir ranting Batu Ampar agar dapat berperan sebagai pelopor generasi muda dan penggerak utama dalam berkegiatan yang bernilai positif bagi daerah Kecamatan Batu Ampar maupun kabupaten Kutai Timur dan dapat bersinergi dengan semua pihak,” jelas Babinsa.

Selain Babinsa sebagai pembina Saka Wira Kartika kegiatan ini juga dihadiri oleh Sekcam Batu ampar mewakili Camat Batu Ampar Salasiah , Kepala UPTD Dinas pendidikan Margayawati , Puskesmas Batu ampar Heri Sebagai ketua majelis pembimbing satuan karya Saka Bhakti Husada , Kepala sekolah SMA Batu ampar sebagai Mabigus , Kepala sekolah SMPN Batu ampar sebagai Mabigus. (*/sugi)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button