Silaturahmi Dengan Warga Muara Kaman, Edi Damansyah Serahkan Sejumlah Bantuan
Foto : Kunjungan lapangan Bupati Kutai Kartanegara di Kecamatan Muara Kaman. (Istimewa)
Bujurnews – KUTAI KARTANEGARA, Bupati Kutai Kartanegara (Kukar) Edi Damansyah bersilaturahmi sekaligus menyerahkan santunan dan bantuan di Masjid Al Nurul Islam Dusun Koram Baru Desa Bunga Jadi Kecamatan Muara Kaman, Sabtu (25/3/2023).
Adapun santunan yang diserahkan yakni santunan BPJS Ketenagakerjaan kepada ahli waris pekerja rentan, dan bantuan dari Forum Betulungan Etam Bisa (BEB) Kukar yang diberikan kepada para kaum dhuafa yang berada di Desa Bunga Jadi.
Edi Damansyah dalam arahannya mengatakan, penyerahan santunan tersebut merupakan bentuk kepedulian Pemkab Kukar khususnya dalam memberikan perlindungan jaminan sosial kepada masyarakatnya khususnya pekerja rentan.
“Penyampaian santunan BPJS Ketenagakerjaan ini adalah melalui Program Kukar Idaman bekerjasama dengan BPJS Ketenagakerjaan Kukar,” ungkapnya.
Berkaitan dengan bantuan yang diserahkan kepada masyarakat yang masuk dalam kategori warga pra sejahtera, Edi meminta jajaran Pemerintah desa hingga ketingkat Ketua RT agar terus melakukan verifikasi terkait update data warga pra sejahtera yang berada di lingkungan sekitar tempat kerja maupun lingkungan tempat tinggalnya masing-masing.
“Karena telah ada ditetapkan dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS), yang mana data ini harus diverifikasi setiap waktu, karena didesa ada puskesos tolong digerakkan dengan baik untuk melakukan pendataan ini,” pintanya. (Kar)