Perlancar Drainase Personil Satgas TMMD Ke 117 Gunakan Alat Berat.
Bujurnews, Kutai Timur ,Satgas TMMD ke 117 Kodim 0909/Kutai Timur yang sudah memasuki hari ke 15 telah terlihat progres pekerjaan fisik dari berbagai kegiatan seperti kegiatan pembangunan jalan penghubung Desa Suka Maju dan Makmur Jaya yang sudah memasuki tahap pembuatan drainase kiri kanan jembatan untuk memperlancar aliran air agar tidak terjadi genangan jika terjadi hujan ungkap Pasiter Kodim 0909/Kutai Timur Kapten Inf Arif Safardiyatno.
Drainase adalah salah satu sarana pelengkap yang biasanya terletak pada ruas jalan. Drainase ini berfungsi untuk mengalirkan air menggenang yang biasanya mengganggu pengguna jalan ketika berkendara, sehingga jalan tetap kering.Saluran drainase pada umumnya menggunakan gaya gravitasi untuk mengalirkan air keluar dari badan jalan. Seiring dengan perkembangan jaman, berkurangnya daerah resapan air membuat saluran drainase ini menjadi penting untuk diperhatikan. Apalagi di jalan-jalan besar yang ramai termasuk jalan yang ada di pedesaan jelas Kapten Inf Arif Safardiyatno.
Lebih lanjut drainase adalah salah satu fasilitas dasar yang dirancang untuk memenuhi kebutuhan masyarakat akan jalan yang aman dan menjadi salah satu komponen penting dalam perencanaan pembangunan, khususnya infrastruktur.
Sistem saluran drainase penting untuk diperhatikan karena dapat membuang air berlebih dari suatu kawasan sehingga kawasan tersebut dapat digunakan secara optimal oleh masyarakat. Terutama pada kawasan dengan curah hujan tinggi, sistem drainase tidak bisa dipandang sebelah mata ujar Pasiter Satgas TMMD ke 117 Kodim 0909/Kutai Timur Kapten Inf Arif Safardiyatno.