Meningkatkan Kesadaran Kebangsaan, Anggota DPRD Kalti, Hj. Fitri Maisyaroh, ST Gelar Sosbang di Balikpapan
Bujurnews, Balikpapan – Anggota DPRD Kaltim, Hj. Fitri Maisyaroh, ST kembali menggelar Sosialisasi Wawasan Kebangsaan (Sosbang) di Wilayah II, Balikpapan, pada hari Jumat (5/4/2024) pukul 16.00 WITA.
Acara yang diadakan di Jalan Praja Bakti I ini dihadiri oleh narasumber Tutut Endah E.W dan Radika Hidayati, serta masyarakat setempat.
Sosialisasi ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya menjaga nilai-nilai kebangsaan dan meningkatkan akses keadilan bagi warga Balikpapan melalui penyelenggaraan bantuan hukum. Hj. Fitri Maisyaroh, ST, dalam sambutannya, menyampaikan bahwa acara ini diharapkan dapat meningkatkan pemahaman masyarakat tentang nilai-nilai kebangsaan dan peran mereka dalam menjaga persatuan dan kesatuan bangsa.
Legislator dari Partai PKS ini juga menekankan pentingnya akses keadilan bagi seluruh warga negara. “Melalui bantuan hukum, diharapkan masyarakat dapat memperoleh akses yang lebih mudah dan terjangkau untuk menyelesaikan permasalahan hukum yang mereka hadapi,” ujarnya.
Narasumber Tutut Endah E.W dan Radika Hidayati memaparkan materi tentang wawasan kebangsaan dan bantuan hukum. Tutut Endah E.W menjelaskan tentang empat pilar kebangsaan, yaitu Pancasila, UUD 1945, Bhineka Tunggal Ika, dan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).
Sosialisasi ini diharapkan dapat menjadi momentum bagi masyarakat Balikpapan untuk lebih memahami nilai-nilai kebangsaan dan pentingnya menjaga persatuan dan kesatuan bangsa.
Acara ini dihadiri dengan antusias oleh masyarakat setempat. Banyak pertanyaan diajukan kepada narasumber, menunjukkan tingginya minat masyarakat untuk mempelajari wawasan kebangsaan dan akses keadilan. (*)