PT Bima Palma Nugraha DSN Group Gelar Tanding Sepak Bola BPN CUP
Bujurnews – PT Bima Palma Nugraha (BPN), anak Perusahaan PT Dharma Satya Nusantara TBK (DSN Group) menyelenggarakan kompetisi sepak bola antar karyawan afdeling di lingkungan perusahaan perkebunan sawit tersebut diikuti oleh 17 tim dari 14 afdeling yang ada di lingkungan perusahaan, pada Minggu (28/04/2024).
Laga sepak bola antar karyawan afdeling ini direncanakan berlangsung dalam 5 bulan, yang dilaksanakan di bulan April-Agustus 2024. Selain sebagai ajang olah raga untuk meningkatkan kebugaran bagi karyawan, BPN CUP juga menjadi momen rekreasi nonton bareng sepak bola bagi keluarga besar karyawan PT BPN dan Masyarakat yang berada di area administrasi Desa Tepian Langsat, Kecamatan Bengalon, Kabupaten Kutai Timur, Kalimantan Timur.
Dalam sambutan pembukaan BPN CUP, Region Head Area Kaltim 3 DSN Group Ali Wafa menyampaikan kebanggaannya karena dari tahun ke tahun produktifitas kerja karyawan di Area Kaltim 3 DSN Group terus meningkat. Pencapaian produksi TBS kebun dan CPO PKO pabrik sangat dipengaruhi oleh kebugaran dan kesehatan mental para karyawan, mulai dari pemanen, perawatan, securiti hingga staf manajemen. Dengan menyediakan fasilitasi lapangan olah raga di dalam lingkungan kebun perusahaan, karyawan PT Bima Palma Nugraha setiap hari Sabtu rutin melakukan olah raga bersama di setiap afdeling.
BPN CUP sebagai wujud apresiasi perusahaan untuk menyalurkan hoby, menjadi tujuan utama adalah melahirkan budaya kerja yang sportif dan tim kerja yang solid di setiap Afdeling, even ini akan menjadi agenda tahunan di PT Bima Palma Nugraha, pungkas Ali Wafa dalam sambutannya.
Dani Lukita Harimawan, Plantation Head PT Bima Palma Nugraha yang merupakan exs pemain PSS Sleman Liga Indonesia X, memesankan pentingnya fair play bagi setiap pemain saat bertanding. Menjadi juara dan meraih piala BPN CUP memang menantang bagi setiap tim, namun yang membanggakan Perusahaan adalah seluruh tim yang bermain yang berpeluang meraih kemenangan, menyuguhkan permainan cantik dan baik tanpa menciderai pemain lawan. Sebelum pertandingan perdana dilaksanakan di minggu sore itu, Dani Lukita memberikan peragaan permainan dan tendangan yang di larang dalam kompetisi BPN CUP.
Tendangan perdana dilakukan Ali Wafa, Region Head Area Kaltim 3 DSN Group, mengawali dimulainya laga tim Staf Kantor Bersama melawan Tim Alfedling 10. Pertandingan perdana berjalan sangat menarik, kedua tim mempertontonkan teknik bermain yang apik dan saling serang, beberapa tendangan mengarah ke gawang berhasil digagalkan oleh masing-masing penjaga gawang ke dua tim, hingga peluit terakhir wasit ditiup skor 1 – 0 untuk kemenangan Tim Afdeling 10 atas Tim Kantor Bersama.(*)