Festival Layang-layang Sukses Digelar, Pj Bupati PPU: Saatnya Hidupkan kembali Olahraga Tradisional

Foto: Penerbangan layang-layang raksasa oleh Pj Bupati PPU (Humas Pemkab PPU)
PENAJAM – Puluhan layang-layang terbang memenuhi langit pantai corong. Memeriahkan Festival layang-layang yang dilaksanakan oleh Komite Ekraf PPU bersama Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) yang berlangsung di Pantai Corong, Kelurahan Tanjung, Sabtu (12/10).
Penjabat (Pj) Bupati PPU Zainal Arifin membuka sekaligus turut menjadi bagian dalam menerbangkan layang-layang menyampaikan apresiasi dan mendukung penuh atas dilakasanakannya festival layang-layang yang juga dihadiri oleh para peserta dari luar Kabupaten PPU.
Dikatakan, kegiatan ini meruapakan ajang untuk menjaga eksistensi olahraga tradisional dan sarana edukasi kepada anak-anak.
“Kegiatan ini sangat positif, selain sebagai hiburan dan ini jadi edukasi permainan tradisional juga,” katanya.
Dikatakan Zainal hadirnya festival ini memberi multi efek yang banyak seperti mendorong UMKM kita serta potensi wisata untuk orang datang dalam keramaian dan membuka peluang untuk kemajuan ekonomi kreatif yang memang potensinya luar biasa untuk kita kembangkan.
“Kegiatan ini akan menjadi contoh dalam melaksanakan Festival olahraga tradisional yang kedepan kita akan buat lebih meriah khususnya untuk anak-anak kita agar memiliki pengetahuan tengang olahraga tradisional kemasyarakatan,” lanjutnya.
Diterangkan, olahraga tradisional rakyat seperti hari ini harus dikenalkan kepada anak-anak, terlebih dengan tantangan pengembangan teknologi seperti HP dan sarana lainnya yang membuat mereka
cenderung pasif dan inilah saatnya kita mengenalkan beragam permainan yang tidak kalah menarik yang ada di HP ataupun teknologi lainnya namun mampu merangsang keaktifan anak.
“Semoga festival ini akan terus berlanjut dan semakin lebih besar sehingga kita lebih lelusa untuk mengedukasi permainan tradisional ini,” tambahnya.
Dia merencanakan untuk mengadakan kembali beragam olahraga tradisional lainnya untuk dilomkakan pada anak-anak agar eksistensinya tetap terjaga di kalangan memasyarakat PPU.
Pembukaan festival ini ditandai dengan penerbangan layang-layang berukuran besar oleh Pj Bupati PPU didampingi oleh Kepala Disdikpora PPU, Lurah Tanjung Tengah, Komiten Ekraf PPU serta Unsur Babinsa dan Bhabinkamtibmas setempat. (adv/ape)