HeadlineNasionalTrending Medsos

Mendagri Tito Karnavian Minta Pemda Alokasikan Rp 5 Triliun untuk Program Makan Bergizi Gratis

Bujurnews.com – Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian mengimbau pemerintah daerah (Pemda) untuk berkontribusi lebih besar dalam mendukung program unggulan pemerintah, Makan Bergizi Gratis (MBG). Tito meminta alokasi dana sebesar Rp 5 triliun dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) tahun 2025 guna mendukung kelancaran program ini.

Saat ini, total dana yang sudah terkumpul dari APBD mencapai Rp 2,3 triliun. Namun, Tito menargetkan pengumpulan dana bisa mencapai Rp 5 triliun, dengan rincian Rp 2,3 triliun dari APBD kabupaten/kota dan Rp 2,5 triliun dari APBD provinsi.

“Saya sudah melakukan zoom meeting dengan seluruh sekda-sekda, sebagian sudah mengalokasikan anggaran di APBD-nya,” ujar Tito kepada awak media di kompleks Istana Kepresidenan, Jumat (17/1).

Program MBG merupakan salah satu program prioritas pemerintahan Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka. Program ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas gizi masyarakat, khususnya anak-anak sekolah dari tingkat balita hingga SMA.

Melalui kontribusi Pemda, diharapkan program ini dapat berjalan optimal di seluruh Indonesia. Tito juga menekankan bahwa partisipasi aktif pemerintah daerah sangat penting untuk memastikan distribusi makanan bergizi merata dan tepat sasaran.

Dengan target penerima manfaat mencapai 15 juta orang pada akhir 2025, tambahan dana dari APBD diharapkan dapat memperkuat pelaksanaan program ini, sekaligus mendukung upaya pemerintah dalam menekan angka stunting dan meningkatkan kualitas sumber daya manusia Indonesia.

Tito menambahkan, pihaknya akan terus berkoordinasi dengan pemerintah daerah untuk memastikan alokasi anggaran berjalan sesuai rencana. Pemerintah pusat juga siap memberikan pendampingan agar program MBG dapat diimplementasikan secara efektif di seluruh daerah. (*)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button