AdvertorialPemkab Kukar

Hadiah Umroh Disiapkan Pemkab Kukar untuk Pemenang MTQ

Foto : Proses seleksi pra TC dilakukan LPTQ Kukar. (Humas Pemkab)

KUTAI KARTANEGARA – Sekretaris Daerah (Sekda) yang juga Ketua Umum (Ketum) Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar), menyerahkan piala Bergilir Bupati Kukar dan piala Tetap kepada Kecamatan Loa Janan, yang keluar sebagai Juara Umun Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke 45 tingkat Kabupaten Kukar di Kecamatan Samboja Barat pada 2024 lalu.

Penyerahan kedua piala lomba baca tulis Kalam Ilahi (Alquran) ini juga sebagai tanda dibukanya, Seleksi Pra TC Tahap II sekaligus Rapat Kerja Daerah (Rakerda) LPTQ Kabupaten Kukar 2025, di Grand Elty Singgasana Hotel Tenggarong, Sabtu (26/4) sore.

Sunggono mengapresiasi pengurus LPTQ dalam melakukan pembinaan terhadap putra/putri asli Kukar, yang akan dipilih untuk menjadi duta Kukar pada ajang MTQ ke 46 tingkat Provinsi Kalimantan Timur di Kabupaten Kutai Timur pada Juli 2025 mendatang.

Kegiatan seleksi Tahap II ini adalah sebagai tindak lanjut atas kegiatan yang telah dilakukan pada beberapa waktu yang lalu di Asrama Haji Balikpapan. Dari kegiatan seleksi tersebut diperoleh dua orang peserta dari masing-masing cabang, sehingga diperlukan satu tahapan lagi yaitu seleksi untuk memilih 1 orang/regu sebagai peserta yang terbaik untuk menjadi Duta Kafilah Kukar.

Pemerintah Daerah memberikan apresiasi kepada Pengurus LPTQ Kukar, dalam tahapan seleksi baik tahap I maupun tahap II ini telah melibatkan Tim Seleksi dari Provinsi Kalimantan Timur dan PPTI Jakarta.

Dengan langkah cerdas ini, pemerintah daerah berharap semoga LPTQ Kukar mampu memperoleh Peserta-Peserta handal yang dapat mempertahankan Juara Umum yang ketujuh kalinya.

“Kepada peserta seleksi, saya minta untuk dapat mengikuti semua tahapan seleksi dengan sungguh-sungguh, ikuti semua arahan dan bimbingan tim seleksi,” katanya.

Sebagai bentuk motivasi Pemkab Kukar menyediakan bonus dan Umroh bagi yang berhasil meraih Juara 1 pada MTQ tingkat Provinsi Kalimantan Timur tahun ini. Dengan Catatan bahwa yang memperoleh adalah peserta dan pelatih yang pertama kali menjadi Juara 1, sedangkan juara 1 yang berikutnya apabila peserta dan pelatihnya orangnya sama hanya akan diberikan bonus tanpa umroh.

Begitu juga, bagi yang mewakili Provinsi Kalimantan Timur menjadi Juara 1 pada MTQ tingkat Nasional yang pertama kali akan mendapatkan bonus dan satu unit rumah, tetapi apabila yang mendapatkan Juara 1 orangnya sama hanya akan diberikan bonus tanpa Rumah. (Kar)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button