TNI

Dandim 0909/Kutai Timur Pimpin Apel Gelar Pasukan Persiapan Pengamanan Pemilu.

Sangatta , Kodim 0909/Kutai Timur sebagai satuan kewilayahan mempunyai peranan penting dalam menunjang kondusifitas wilayah terlebih dalam persiapan menghadapi pemilihan umum serentak tahun 2024 yang saat ini sudah mendekati masuk tahapan kampanye dalam pemilihan presiden wakil presiden dan pemilihan legeslatif ungkap Letkol Inf Adi Swastika saat selesai memimpin apel gelar pasukan yang di laksanakan di lapangan apel Makodim 0909/Kutai Timur jalan Teritorial Komplek Perkantoran Bukit Pelangi Sangatta Kabupaten Kutai Timur.

Lebih lanjut Dandim 0909/Kutai Timur menegaskan bahwa kami jajaran TNI khususnya Kodim 0909/Kutai Timur dan jajaran dibawahnya siap sedia mengamankan perhelatan Akbar Pemilihan Presiden Wakil Presiden dan pemilihan legislatif bersinergi dengan semua pihak termasuk Polres Kutai Timur dan Lanal Sangatta. Selain itu kita ini melaksanakan tugas mulia. Saya katakan tugas mulia karena kita melaksanakan tugas untuk menjaga agar masyarakat yang sedang melaksanakan pesta demokrasi bisa berjalan dengan aman, tentram dan damai untuk memilih pemimpin.

Dengan waktu yang semakin mendekat dan suhu politik yang kian memanas, maka saat ini sangat diperlukan kesiapsiagaan pengamanan pemilu agar situasi dan kondisi masyarakat di Kabupaten Kutai Timur tetap dalam keadaan yang aman, tertib, terjaga dan kondusif dan agar seluruh pihak terkait, khususnya petugas pengamanan pemilu dapat terus berkoordinasi dan berkomunikasi dengan baik dalam pengamanan tahapan-tahapan Pemilu Tahun 2024 mendatang guna menciptakan suasana aman dan Kondusif di seluruh wilayah Kabupaten Kutai Timur tegas Dandim 0909/Kutai Timur Letkol Inf Adi Swastika.

Hadir dalam apel gelar pasukan pengamanan pemilu tahun 2024 antara lain Dandim 0909/Kutai Timur Letkol Inf Adi Swastika,Danlanal Sangatta Letkol Laut Rudi Iskandar,Kapolres Kutai Timur AKBP Roni Bonic serta para perwira staf Kodim 0909/Kutai Timur dan peserta apel gelar pasukan.

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button