AdvertorialKaltim

Penyebarluasan Perda No 2 Tahun 2022 di Balikpapan, Hj. Fitri Maisyaroh, ST Terus Dorong Perkokoh Ketahanan Keluarga

Bujurnews, Balikpapan – Anggota DPRD Kaltim Hj. Fitri Maisyaroh, ST dorong masyarakat untuk terus memperkokoh ketahanan keluarga, ditengah era yang kian modern. Era yang penuh dengan tantangan yang berbeda karena perkembangan teknologi yang kian pesat.

Legislator dari PKS ini mengungkapkan, ketahanan keluarga menjadi sangat penting sekali bagaimana membangun keluarga yang baik.

Hj. Fitri d pun menekankan pentingnya Perda No. 2 Tahun 2022 untuk terus disebarluaskan sebagai landasan hukum dalam membangun ketahanan keluarga khususnya di Kaltim.

“Perda ini menjadi pedoman bagi pemerintah, masyarakat, dan dunia usaha dalam mewujudkan keluarga yang tangguh dan sejahtera,” tuturnya.

Lebih lanjut, Hj. Fitri menjelaskan fungsi utama dari ketahanan keluarga yang bisa menjadi dasar dalam membangun keluarga yang baik.

“Ketahanan keluarga memiliki delapan fungsi utama, yaitu fungsi keagamaan, sosial budaya, pendidikan, ekonomi, kesehatan, reproduksi, perlindungan, dan pengasuhan,” tambahnya.

Ia pun berharap sosialisasi ini dapat meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya membangun ketahanan keluarga.

“Kami juga berharap masyarakat dapat berperan aktif dalam mewujudkan keluarga yang tangguh dengan menerapkan delapan fungsi keluarga dalam kehidupan sehari-hari,” pungkasnya. (*)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button