Ponpes Daarus Sholah Kampung Kajang Kutim Habis Terbakar
Bujurnews.com, Sangatta – Kebakaran melanda Ponpes Daarus Sholah di Kampung Kajang, Kecamatan Sangatta Selatan, Kabupaten Kutai Timur, Selasa 5 Oktober 2021 pagi.
Diperkirakan terjadi sekitar pukul 10.00 Wita pagi, api sudah membesar di salah satu kamar santri yang sedang kosong karena santri sedang belajar di ruang lain dan sebagian bermain di luar.
Tidak diketahui pasti apa penyebabnya, salah satu saksi mata menjelaskan bahwa api menjalar begitu cepat dan menghanguskan seluruh bangunan sebelum pemadam kebakaran tiba. “Saya dengar ada teriakan kebakaran, saya pikir anak-anak bercanda, saat saya memastikan ternyata asap mengepul dari kamar. Saya bergegas mengambil ember dan air. Waktu kembali jilatan api sudah membesar dan melahap hingga keluar kamar. Saya panik dan fokus saya teralihkan untuk menyelamatkan anak-anak dari musibah ini,” ucap Juremi, salah satu tukang yang saat kejadian sedang mengerjakan kamar mandi baru untuk para santri.
Pendiri Pondok Pesantren Daarus Sholah Ustaz Toyib menyampaikan, ada 100 lebih santri yang belajar di ponpes ini. Separuhnya pulang setelah belajar ke rumah mereka masing-masing, dan lainnya menjadi penghuni ponpes ini. “Saya masih bersyukur tidak ada korban jiwa dalam musibah nahas ini,” ucapnya lesu.
Ditaksir kerugian materi mencapai ratusan juta rupiah, dan sampai berita ini ditulis pihak kepolisian masih melakukan olah TKP dan memasang garis polisi guna penyidikan lebih lanjut penyebab kebakaran. (jhd/hdd)