AdvertorialKutim

Tahun Ini, Peminat Vasektomi di Kutim Didominasi di Wilayah Zona 4

Bujurnews – Kepala Bidang Keluarga Berencana (Kabid KB) Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DPPKB) Kutai Timur, Mustika menyampaikan peminat vasektomi di Kutim kebanyakan berada di zona 4.

Vasektomi merupakan prosedur klinik untuk menghentikan kapasitas reproduksi pada pria. Secara teknis, pria yang telah memenuhi prosedur untuk vasektomi dilakukan dengan metode operasi kecil.

“Di Kutim ada peminatnya, setiap tahun ada saja yang mau vasektomi, kebanyakan dari zona 4,” ungkap Mustika didampingi oleh Sub Koordinator Pelayanan KB, Masni di ruangannya, Kantor DPPKB Kutim, Sangatta belum lama ini.

Kata dia, pria yang ingin mepakukan vasektomi tidak serta merta dilakukan tindakan operasi begitu saja. Namun ada beberapa syarat administrasi yang harus dipenuhi terlebih dahulu, seperti kondisi kesehatanya, jumlah anak yang dimiliki, dan lainnya.

“Yang paling penting diantara syarat tersebut ada izin dari pasangan bahwa diperbolehkannya melakukan vasektomi,” papar Tika, sapaan akrabnya.

Pria yang telah memenuhi syarat administrasi vasektomi akan dilakukan operasi kecil di mobil keliling khusus vasektomi.

Saat ini, di wilayah Kutim peminat vasektomi didominasi oleh warga di zona 4 Kutim yang meliputi Kecamatan Muara Bengkal, Muara Ancalong, Long Mesangat serta Kecamatan Busang.

“Tahun ini ada 4 yang mendaftar, yang sudah melakukan vasektomi sebanyak 2 orang, 2 orang lainnya kemarin pending karena ada kegiatan lain,” ujarnya. (BJN-02)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button