AdvertorialKukar

Bukan Sekedar Hiburan, Festival Kuda Lumping Diharapkan Jadi Pelestarian Budaya

Foto : Bupati Kutai Kartanegara Edi Damansyah menutup acara festival Kuda Lumping. (Istimewa)

KUTAI KARTANEGARA – Bupati Kutai Kartanegara (Kukar) Edi Damansyah menutup Festival Kuda Lumping (Jaran Kepang) se Kecamatan Tenggarong yang dimulai pada 15 Maret lalu, di halaman Parkir Stadion Rondong Demang, Tenggarong, Minggu (19/3/2023) malam.

Penutupan kesenian tarian tradisional Jawa tersebut, ditandai pemukulan gendang oleh Edi bersama Kepala Dinas Pariwisata (Dispar) Kukar, Slamet Hadirahardjo. Kemudian, dilanjutkan penyerahan tropy, piagam penghargaan, dan uang pembinaan kepada para pemenang lomba yang diserahkan oleh Bupati Kukar, Kadispar Kukar, Kadis PMD Kukar Arianto, Kadis Perikanan/Kelautan Kukar Muslik, dan Camat Tenggarong Sukono.

Bupati Edi juga menyerahkan piagam penghargaan kepada para Paguyuban Kuda Lumping yang ada di kota Raja Tenggarong sebagai apresiasi mengikut festival tersebut. Bupati mengatakan, selama beberapa hari terakhir ini masyarakat telah disuguhkan dan menyaksikan pertunjukan yang luar bisa dan semangat penuh dari para penari dan pemain kuda lumping, dan telah melihat betapa indahnya budaya kuda lumping dan semangat kebersamaan yang terjalin diantara peserta selama acara ini.

“Saya menyampaikan terima kasih untuk paguyuban yang diberikan kesempatan tampil pada festival ini, yaitu 2 kelompok dari Kecamatan Tenggarong, 1 kelompok dari Kecamatan Loa Kulu, dan 1 kelompok lagi dari Kecamatan Tenggarong,” ujarnya.

Menurutnya, pertunjukan kuda lumping, tidak hanya sekedar hiburan, namun juga menjadi sarana untuk memperkenalkan dan melestarikan kebudayaan Indonesia. Melalui pertunjukan ini, generasi muda dapat belajar tentang nilai-nilai budaya, sejarah, dan tradisi yang diwariskan dari nenek moyang.

“Saya sangat menghargai dan mengapresiasi seni pertunjukan kuda lumping ini, karena selain memberikan hiburan yang menarik, juga memiliki nilai-nilai yang sangat penting untuk dipelajari dan dijaga keberlangsungannya baik di Kukar maupun Indonesia,” katanya.

Selanjutnya, kata mengucapkan selamat kepada para pemenang lomba-lomba yang diselenggarakan pada sore hari, yaitu lomba lato-lato, lomba makan kerupuk dan lomba fashion show casual.
Ia kemudian mengajak kepada seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama terus menjaga dan melestarikan semangat gotong royong dan berkolaborasi guna terciptanya sinergi yang baik antara pemerintah, masyarakat dan pelaku usaha. (kar)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button