AdvertorialPemkab Kutim

Pemkab Kutim Sambut Hangat Kajati Kaltim Dengan Perkenalkan Daerah Kutim

Bujurnews, Kutai Timur – Kedatangan Kepala Kejaksaan Tinggi Kalimantan Timur (Kajati Kaltim) Hari Setiyono beserta rombongan ke Sangatta, Kabupaten Kutai Timur (Kutim) untuk bersilahturahmi disambut hangat oleh jajaran Pemkab Kutim dan para tamu undangan di ruang Meranti, kantor Bupati Kutim, Bukit Pelangi, Senin (12/06/2023).

Pada kesempatan itu, Bupati Kutim, Ardiansyah Sulaiman memperkenalkan seluruh jajaran struktur pejabat di Pemkab Kutim dan Topografi Kutim.

” Tahun 2023 ini , Insya Allah kita akan memasuki tahun ke 23, sejak didirikannya pada tahun 1999 sesuai dengan undang-undang 47,” ujar Ardiansyah dalam sambutannya.

Kutim memiliki 18 kecamatan, lanjut Ardiansyah, yang jumlah 140 desa dan 2 kelurahan. Dengan jumlah penduduk 425.613 jiwa, serta luas wilayah 35.747,50 kmĀ² di mana menjadi luas ke dua di Kalimantan Timur setelah Kabupaten Berau.

Lebih jauh, beliau mengatakan Kutim memiliki potensi luar biasa yang bersumber dari laut maupun daratan. Terhitung 500 hektare perkebunan kelapa sawit milik perusahaan, jika digabung dengan milik masyarakat maka sekitar 600 hektare. Kemudian, jika ditambah exiting akan menjadi 800 hektare luasnya yang berada di Kutim.

“Seperti yang saya sampaikan tadi lambat laun memberikan potensi yang sangat besar terhadap pembangunan Kutim, sekarang kita menjadi salah satu yang terbesar perkebunan sawitnya yang ada di Kalimantan Timur,” imbuhnya.

Jelasnya, tahun ini perkebunan kelapa sawit menjadi penyumbang pendapatan pertama dan setelahnya bidang pariwisata. Oleh karena itu, Bupati Kutim menyebut akan terus mengembangkan kelapa sawit dan pariwisata agar dapat menjadi daya dukung peningkatan ekonomi bagi Kutim.

Ardiansyah Sulaiman juga berharap mendapat arahan dan dukungan dari Kajati Kaltim terkait pembangunan yang dilakukan Pemkab Kutim.

Di tempat yang sama Kajati Kalimantan Timur, Hari Setiyono mengapresiasi dan akan mendukung Pemkab Kutim yang telah bekerja keras dalam pembangunan daerah.

“Kami tentu akan sangat mendukung pembangunan yang ada di Kutim sungguh luar biasa tadi sudah ditampilkan begitu hebatnya Kutim, oleh karena itu kami tentu sangat mendukung pembangunan di daerah ini,” pungkasnya.

“Pada prinsipnya adalah kami sebagai aparat pusat yang di tempatkan di daerah akan bersama-sama membangun Kutai Timur,” tutupnya. (Adv/Ma/Ja)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button