AdvertorialKotaKutim

Wakil Bupati Kutim Hadiri Peringatan Malam Nuzulul Quran di Masjid Besar Ar Rahmah Sangkulirang

Bujurnews, Kutai Timur – Memasuki malam ke-17 Ramadhan 1445 H, Wakil Bupati Kabupaten Kutai Timur (Kutim) H. Kasmidi Bulang memenuhi undangan untuk menghadiri peringatan Malam Nuzulul Quran di Masjid Besar Ar Rahmah, Sangkulirang, Rabu (27/3/2024).

Acara yang bertema “Mari Kita Ciptakan Generasi Milenial Qur’ani” ini menghadirkan pembacaan ayat suci Al-Quran dan tausiah oleh penceramah dari Kota Samarinda, KH Sarwani.

Turut hadir dalam acara tersebut Camat Sangkulirang Rahmad, Kapolsek Sangkulirang AKP Sudarwanto, Anggota Legislatif Provinsi Kaltim Budianto Bulang, Kepala Desa Swarga Bara Wahyudin Usman, serta para Kepala Desa se Kecamatan Sangkulirang, tokoh agama, dan tokoh masyarakat.

Dalam sambutannya, Wakil Bupati Kutim, H. Kasmidi Bulang, menyampaikan harapannya agar suasana ramadhan ini mempererat silaturahmi di antara umat Muslim.

“Harapan kita bahwa dalam suasana ramadhan ini, khususnya silahturahmi sesama umat muslim selalu terjalin,” ucap Kasmidi.

Kasmidi juga berharap di bulan ramadhan ini untuk terus menjaga kebersamaan, dengan harapan Kecamatan Sangkulirang menjadi daerah yang damai, aman dan tenteram.

“Kita berharap agar kebersamaan terus terjaga, menjadikan Kecamatan Sangkulirang sebagai daerah yang damai, aman, dan tenteram,” ucapnya.

Pada kesempatan ini, panitia juga menyalurkan santunan uang tunai kepada 30 fakir miskin, 115 anak yatim, 13 tahfidz Quran, serta bantuan pribadi dari Wakil Bupati Kutim untuk pembangunan Masjid Nur Jami.Sementara itu, Camat Sangkulirang, Rahmad menyampaikan rasa terimakasihnya atas kehadiran Wakil Bupati Kutim dalam kegiatan malam Nuzul Quran di Kecamatan Sangkulirang.

“Alhamdulillah, kami sangat mengapresiasi kehadiran Bapak Kasmidi Bulang di tengah-tengah kami. Terima kasih atas dukungan dan kontribusinya dalam membangun masjid dan memberikan santunan kepada yang membutuhkan,” ujar Rahmad.

“Semoga peringatan Malam Nuzulul Quran ini memberikan hikmah dan semangat baru bagi umat Islam dalam menjalani ibadah di bulan suci Ramadhan,” tambahnya.(Adv/adl/ja)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button