Kutim

Buka Bersama MTMA Kutim, Menjalin Persaudaraan Bersama


Bujurnews, Kutai Timur – Komunitas MTMA Kutim menggelar bukber bersama
dengan beberapa komunitas lainnya, seperti Forum Kutim Kreatif, Abu Nawas , Cerita Sangattaku. Acara tersebut berlangsung di salah satu tempat wisata Kebun Kelulut yang berada di Sangkima. Selasa (18/03/25).


Ketua Panitia kegiatan, Syamsu Alam mengatakan bahwa kegiatan tersebut sebagai ajang silaturahmi beberapa komunitas serta.
“Sebelumnya saya ucapkan kepada seluruh tamu undangan, acara ini berlangsung serta merta adanya dukungan dari kalian, bukber ini sebagai wadah kita agar lebih akrab dan tetap terus menjalin silahturahmi,” Pungkasnya


Adriansyah ketua MTMA Kutim menyampaikan tujuan dari buka bersama tersebut sebagai bentuk pencapaian bersama dalam mengambil berkah Ramadan.
“Jadi tujuan ini adalah untuk raih kemenangan di bulan suci Ramadan,” ucapnya.


Ia juga menyampaikan setelah buka bersama akan ada agenda penting terkait pembahasan gerakan MTMA ke depannya. (mar/ja)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button